Kapolsek Indralaya Jadi Narasumber pada Penyuluhan Kenakalan Remaja di Ponpes Al-Ittifaqiah

“Kami berharap para santri tidak hanya unggul dalam ilmu agama, tetapi juga memiliki karakter yang kuat untuk menjauhi pengaruh negatif. Sinergi antara kepolisian dan pesantren sangat penting dalam membangun generasi muda yang berakhlak baik,” ujar Kapolsek.

Selain memberikan materi penyuluhan, kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi antara Polsek Indralaya dan tokoh agama di Ponpes Al-Ittifaqiah. Kapolsek berharap hubungan baik ini terus terjalin guna menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah hukum Polsek Indralaya.

Acara berlangsung dengan lancar dan kondusif. Di akhir kegiatan, Kapolsek Indralaya menerima cendera mata sebagai bentuk apresiasi dari pihak pondok pesantren atas kepedulian Polri terhadap pembinaan moral dan akhlak generasi muda.

(Humas res Oi)

Baca Juga :   Wakapolsek Tanjung Raja Pimpin Giat Apel Pagi, Ini Pesan yang Disampaikan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *