Polres Ogan Ilir Gelar Kegiatan Binrohtal untuk Tahanan Rutan, Siraman Rohani Tingkatkan Kesadaran Spiritual

Ogan Ilir – Dalam upaya membina mental dan spiritual para tahanan, Polres Ogan Ilir melalui Satuan Tahanan dan Barang Bukti (Sat Tahti) melaksanakan kegiatan Bimbingan Rohani dan Mental (Binrohtal) di Rutan Polres Ogan Ilir pada Kamis, 10 Juli 2025.

Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WIB ini diikuti oleh 24 orang tahanan dan bertujuan untuk meningkatkan keimanan serta kesadaran diri para tahanan agar tidak mengulangi perbuatan melanggar hukum. Acara digelar langsung di Rutan Polres Ogan Ilir dengan menghadirkan dua penceramah, yaitu Ustadz Ali dan Ustadz Herman.

Dalam tausiah yang disampaikan, kedua penceramah membawakan tema Taubatan Nasuha, yaitu taubat yang dilakukan dengan sepenuh hati, kejujuran, dan ketulusan untuk memohon ampun kepada Allah SWT serta meninggalkan segala perbuatan dosa.

Kapolres Ogan Ilir AKBP Bagus Suryo Wibowo, S.I.K. menyampaikan bahwa kegiatan Binrohtal ini merupakan salah satu bentuk pembinaan kepribadian bagi para tahanan agar dapat memperbaiki diri selama menjalani masa penahanan. “Melalui pembinaan rohani ini, kami berharap para tahanan semakin menyadari kesalahan mereka dan tidak kembali mengulangi perbuatan yang melanggar hukum dan norma agama. Ini adalah bagian dari komitmen Polres Ogan Ilir dalam menciptakan lingkungan tahanan yang lebih humanis dan bermakna,” ujar Kapolres.

Baca Juga :   Bhabinkamtibmas Polsubsektor Lubuk Keliat Pasang Spanduk Pilkada Damai dan Sampaikan Himbauan Kamtibmas

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *